Lampu Marhaban Ya Ramadhan
TSYpGUCpTSC0BSAiGUO8TSY9Td==

Inilah Pedoman Penyelenggaraan PPG Daljab Kementerian Agama Tahun 2021

PPG merupakan salah satu program pengembangan kompetensi guru untuk bisa menjadi tenaga pendidik yang handal dan profesional. Program PPG juga bisa dikatakan sebagai program sertifikasi zaman now menggantikan program zaman old yakni PLPG. Ada beberapa model program PPG yang mel…

Pedoman Persiapan Penyelenggaraan PPG Daljab Kementerian Agama Tahun 2021
PPG merupakan salah satu program pengembangan kompetensi guru untuk bisa menjadi tenaga pendidik yang handal dan profesional. Program PPG juga bisa dikatakan sebagai program sertifikasi zaman now menggantikan program zaman old yakni PLPG.

Ada beberapa model program PPG yang meliputi; PPG Dalam Jabatan (daljab), PPG Pra Jabatan (prajab), dan PPG Bersubsidi.

PPG guru Kemenag tahun 2021 diselenggarakan dengan mengacu pada pedoman penyelenggaraan PPG Daljab Kemenag Tahun 2020 yang diatur melalui KMA 745 Tahun 2020 tentang Pedoman PPG Daljab Tahun 2020 pada Kementerian Agama RI.

Guru wajib memiliki sertifikat pendidik, kualifikasi akademik, kompetensi, sehat jasmani dan rohani, serta memiliki kemampuan untuk mewujudkan tujuan pendidikan yang telah ditetapkan sesuai Undang-Undang. Sertifikat Pendidik diperoleh guru melalui program PPG yang diselenggerakan oleh perguruan tinggi yang memenuhi syarat dan ditetapkan oleh pemerintah.

Adapun sasaran program PPG Daljab pada Madrasah dibawah Kementerian Agama adalah guru-guru dalam satuan pendidikan madrasah yang meliputi:
  • Guru pada Raudlatul Athfal (RA);
  • Guru kelas dan Guru Mapel pada Madarsah Ibtidaiyah (MI);
  • Guru mata pelajaran rumpun PAI dan mata pelajaran umum pada MTs, MA, dan MAK;
  • Guru pendidikan agama pada sekolah;
  • dan Guru mata pelajaran keagamaan pada satuan pendidikan keagamaan. 

Download Pedoman Penyelenggaraan PPG Daljab Kementerian Agama Tahun 2021

Untuk kelengkapan perispan menghadapi PPG Daljab Tahun 2021 ini anda bisa mempelajari beberapa KMA yang dapat didownload melalui link dibawah ini :
  1. KMA No.174 Tahun 2021 Tentang Panitia Nasional Program PPG Pada Kementerian Agama-DOWNLOAD
  2. KMA No.745 Tahun-2020 Tentang Pedoman Penyelenggaraan PPG Dalam Jabatan Pada Kementerian Agama-DOWNLOAD
  3. KMA No.463 Tahun 2020 Tentang Kelompok Kerja Program PPG Pada Kementerian Agama  - DOWNLOAD
  4. Keputusan Mendikbud RI No.563 Tahun 2020 Tentang Panitia Nasional Uji Kompetensi Mahasiswa PPG Tahun 2020 - DOWNLOAD
  5. KMA No.606 Tahun 2018 Tentang PTKN Penyelenggara PPG Dalam Jabatan- DOWNLOAD
Demikian informasi mengenai Pedoman Persiapan Penyelenggaraan PPG Daljab Kementerian Agama Tahun 2021. Semoga bermanfaat...

0Comments

Artikel Terkini

© Copyright - Guru Madrasah - All Rights Reserved - Made with
Added Successfully

Type above and press Enter to search.