Lampu Marhaban Ya Ramadhan
TSYpGUCpTSC0BSAiGUO8TSY9Td==

Seleksi Nasional Peserta Didik Baru MAN Insan Cendekia 2018

Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (dikenal juga dengan nama MAN IC atau INCEN) adalah Madrasah Aliyah Negeri setingkat Sekolah Menengah Atas berasrama yang terletak di berbagai tempat di seluruh indonesia dan dibina oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Sekolah …

snpdb man ic 2018
Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendekia (dikenal juga dengan nama MAN IC atau INCEN) adalah Madrasah Aliyah Negeri setingkat Sekolah Menengah Atas berasrama yang terletak di berbagai tempat di seluruh indonesia dan dibina oleh Kementerian Agama Republik Indonesia. Sekolah ini menerapkan prinsip keseimbangan antara penguasan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan iman dan taqwa. MAN Insan Cendekia menyeleksi secara ketat calon siswanya dengan mengadakan tes seleksi yang dilaksanakan di 20 provinsi di seluruh Indonesia. Sejak tahun 2010 semua siswanya mendapatkan beasiswa penuh dan parsial di setiap kampus yang ada.

Dan untuk Tahun Pelajaran 2018-2019 ini MAN Insan Cendekia di seluruh Inonesia kembali membuka kesempatan kepada putra-putri terbaik Indonesia untuk meimba ilmu di disini. Info selengkapnya mengenai Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) 2018 MAN Insan Cendekia bisa Anda simak pada ulasan berikut ini.

Seleksi Nasional Peserta Didik Baru 2018 MAN Insan Cendekia sebanyak 22 MAN Insan Cendekia se-Indonesia.
A. Jalur Seleksi
Terdapat 3 jalur Seleksi SNPDB-MANIC Tahun Pelajaran 2018/2019 terdiri dari:
1. Jalur Tes 
Seleksi melalui jalur tes tertulis yang diselenggarakan bagi siswa terbaik lulusan MTs/SMP negeri dan swasta yang memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan
2. Jalur Luar Negeri
Seleksi melalui jalur tes tertulis paling banyak 5% yang diselenggarakan bagi siswa berkewarganegaraan asing lulusan SMP/sederajat dari satuan Pendidikan Luar Negeri
3. Jalur Prestasi
Seleksi melalui jalur non-tes paling banyak 10% yang diselenggarakan bagi siswa terbaik lulusan MTs/SMP yang memiliki prestasi di bidang sains pada ajang Olimpiade sains Nasional (OSN), Kompetisi Sains Madrasah (KSM) tingkat Nasional dan Provinsi, Olimpiade Sains tingkat Provinsi, Lomba Penelitian/karya Ilmiah yang diselenggarakan oleh Pemerintah (Kementerian Agama, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, LIPI, dan Kementerian Ristek Dikti)

B. Persyaratan
1. Persyaratan Madrasah
Madrasah/Sekolah yang berhak mengikuti SNPDB-IC adalah:
syarat madrasah ke man ic
2. Persyaratan Siswa Pendaftar
syarat pendaftar man ic 2018
C. Jadwal SNPDB
jadwanl ppdb man ic 2018

D. Kuota Per MTs/SMP
Setiap Madrasah Tsanawiyah (MTs) / SMP dapat merekomendasikan siswa terbaiknya untuk didaftarkan ke MAN Insan Cendekia berdasarkan kuota pendaftar per-madrasah sebagai berikut:
kuota smp ke man ic 2018

E. Materi Seleksi
Materi seleksi tertulis SNPDB Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia meliputi Tes Potensi Belajar (TPB) (120 menit) dan Tes Akademik (120 menit) untuk bidang studi: Matematika, IPA, Bahasa Inggris, Pendidikan Agama Islam, dan Bahasa Arab.

F. Waktu dan Tempat Seleksi
Kegiatan tes/seleksi tertulis SNPDB Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia dilaksanakan serentak di semua lokasi tes seluruh Indonesia pada:
Hari,Tanggal : Sabtu, 24 Maret 2018
Waktu : 09.00 waktu setempat s.d. selesai

G. Biaya Pendidikan
Biaya personal pendidikan berupa makan dan seragam dibebankan kepada peserta didik, besaran biaya ditentukan berdasarkan kesepakatan rapat Komite Madrasah bersama orang tua/wali disesuaikan dengan kondisi daerah setempat, bagi siswa tidak mampu akan diberikan keringanan biaya.

H. Mekanisme Pendaftaran

1. Pendaftar membuat akun pendaftaran SNPDB MAN IC dengan menggunakan akun email dan Nomor Pokok Statistik Nasional (NPSN) calon pendaftar melalui aplikasi yang ditetapkan sekaligus melengkapi Formulir pendaftaran;
2. Pendaftar memilih Jalur Seleksi (Jalur Tes, Jalur Luar Negeri, atau Jalur Prestasi).
3. Pendaftar melakukan input data dan mengisi rombel dan jumlah siswa kelas 9 madrasah/sekolah asal. Khusus pendaftar Jalur Prestasi melakukan input data tambahan berupa sertifikat/piagam prestasi.
4. Pendaftar memilih MAN Insan Cendekia paling banyak 2 lokasi.
5. Pendaftar Mengisi Nilai Raport Semester 1 sampai dengan 5.
6. Pendaftar mengunggah berkas-berkas yang dipersyaratkan
7. Pendaftar memilih Lokasi Tes sesuai dengan yang diinginkan.
8. Pendaftar mencetak Kartu Bukti Pendaftaran, jika seluruh formulir telah diisikan dengan baik dan benar sebagai bukti telah terdaftar dalam SNPDB MAN IC.
9. Lihat Pengumuman dan Cetak Kartu Tes jika siswa dinyatakan Lulus Seleksi Berkas.

Pendaftaran online dan informasi lebih detail silakan kunjungi website http://madrasah.kemenag.go.id/snpdb2018

I. Juknis
Informasi detail terkait SNPDB MAN Insan Cendekia DOWNLOAD JUKNIS SNPDB 2018

juknis man ic 2018

Jika mengalami kendala tenkis saat pendaftaran online bisa langsung ditanyakan kepada admin SNPDB saat membuka http://madrasah.kemenag.go.id/snpdb2018 .

Contoh Surat Rekomendasi
contoh surat rekomendasi
Demikian informasi mengenai Seleksi Nasional Peserta Didik Baru (SNPDB) MAN Insan Cendekia seluruh Indonesia Tahun Pelajaran 2018-2019. Semoga bermanfaat. Info lengkap silakan kunjungi web MAN Insan Cendekia di http://manicserpong.com/snpdb-ppdb-man-insan-cendekia-2018/

Artikel Terkini

© Copyright - Guru Madrasah - All Rights Reserved - Made with
Added Successfully

Type above and press Enter to search.